5 Film Horor Indonesia Terbaru Tayang Februari 2025, Siap-siap Merinding!

BACTIAR.COM - Buat kamu yang suka nonton film horor, khususnya film horor Indonesia. Aku kasih list beberapa film horor Indonesia terbaru yang akan tayang februari 2025.

Deretan film horor ini benar-benar masih fresh dan siap untuk bikin bulu kuduk kamu merinding. Siapkan nyali kamu dan nabung mulai sekarang agar bisa menikmati film horor ini di bioskop kesayangan kamu.

5 Film Horor Indonesia Terbaru Tayang Februari 2025, Siap-siap Merinding!

1. Petaka Gunung Gede (6 Februari 2025) 

BACTIAR.COM - Petaka Gunung Gede

Film pertama yang akan kita bahas berjudul Petaka Gunung Gede. Film ini merupakan film yang di adaptasi dari kisah nyata seorang Maya Azka bersama dengan teman-temannya.

Di ceritakan Maya Azka bersama dengan teman-teman, pada tahun 2007 mereka naik ke Gunung Gede. Ita adalah teman dari Maya yang ikut dalam pendakian tersebut. Ita melanggar larangan masyarakat di sekitar Gunung Gede dan menjadi malapetaka buat Maya dan kawan-kawan.

Apa hal yang melanggar aturan tersebut? Saat pendakian ternyata Ita sedang haid. Karena di adaptasi dari kisah nyata, pasti ceritanya seru sekali.

Film ini di bintangi oleh Arla Ailani, Endy Arifian, Adzana Ashel, M. Iqbal Sulaiman, Raihan Khan dan masih banyak lagi artis top yang main di film Petaka Gunung Gede ini.

Skenario film Petaka Gunung Gede ini di tulis oleh Upi Avianto dan Maya Azka. Kemudian untuk sutradara di ambil alih oleh Azhar Kinoi Lubis. Teror demi teror terjadi dalam film Petaka Gunung Gede ini, siapkan mental kamu untuk menontonnya.

2. Jagal Teluh (27 Februari 2025)

BACTIAR.COM - Jagal Teluh

Keinginan Saida yang di perankan oleh Selvi Kitty untuk menjadi cantik dan keinginannya untuk balas dendam berujung malapetaka.

Kenapa Saida benar-benar terobsesi untuk menjadi cantik? Ini di karenakan saat Saida penampilannya kurang menarik, Ia selalu di kucilkan oleh banyak orang.

Karena hal itulah Saida bertekat untuk balas dendam dengan kecantikannya. Nantinya dalam film ini Saida akan terancam jiwa dan raganya, tidak hanya itu, berbagai teror juga akan di alaminya.

Pesan moral yang bisa kita dapatkan dari film Jagal Teluh ini adalah jangan terobsesi berlebihan terhadap sesuatu. Film ini di perankan oleh Selvi Kitty, Elina Joerg, Axcel Bensza dan Ferdi Ali.

Sutradara dalam film ini adalah Geroge Hutabarat, pastinya akan menghadirkan kisah dan tema menarik dalam film horor berjudul Jagal Teluh ini.

3. Pernikahan Arwah (27 Februari 2025)

BACTIAR.COM - Pernikahan Arwah

Film horor indonesia terbaru yang akan tayang pada februari 2025 yang berikutnya adalah film berjudul Pernikahan Arwah. Film ini di bintangi oleh Morgan Oey dan Zulfa Maharani.

Di film Pernikahan Arwah ini Morgan Oey memerankan karakter Salim dan Zulfa Maharani memerankan karakter bernama Tasya. Salim dan Tasya merupakan sepasang kekasih yang rencananya mau menikah.

Mereka pindah ke rumah keluar Salim, mereka pindah setelah bibi dari Salim wafat. Dari sinilah awal kejadian horor dimulai. Dalam rumah tersebut kebahagiaan mereka berdua terganggu oleh arwah dari leluhur Salim yang ternyata arwah leluhur tersebut meninggal pada saat masa penjajahan Jepang.

Di film Pernikahan Arwah ini di perlihatkan juga karakter Tasya ini mempunyai indra keenam. Ia mencoba untuk mengungkapkan sebenarnya ada misteri apa di keluarga Salim.

Tasya mencoba untuk membantu melepaskan kutukan leluhur dari Salim. Film Pernikahan Arwah ini kental dengan budaya Tiongkok. Sajian drama sejarah dan horor yang cukup membuat bulu kuduk merinding di hadirkan dalam film ini.

4. Anak Kunti (20 Februari 2025)

BACTIAR.COM - Anak Kunti

Sebelum masuk ke cerita pendek tentang film Anak Kunti ini, kita akan bahas siapa saja yang bermain dalam film ini. Nama beken yang main dalam film ini adalah Gisellma Firmansyah, Wavi Zihan, dan Abun Sungkar.

Menceritakan tentang seorang Sarah yang di perankan oleh Gisellima Firmansyah. Ia adalah seorang santriwati yang terus menerus mimpi buruk yang berhubungan dengan kuntilanak.

Rasanya mimpi tersebut seperti nyata. Sampai pada suatu ketika, pengasuh pesantren bernama Nyai Fatima menyuruh Sarah untuk mencari tahu masa lalu tentang dirinya.

Ternyata kuntilanak yang ada dalam mimpinya tersebut memang ada kaitannya dengan dirinya. Ia sekarang berusaha untuk melepaskan kutukan yang menghantui Sarah dan pastinya dengan begitu desanya juga akan aman.

Film Anak Kunti ini menyajikan film yang memang menyeramkan, sehingga saat kamu yakin untuk menonton film ini di Bioskop, kamu harus benar-benar seyakin-yakinnya.

5. Kampung Keramat (13 Februari 2025)

BACTIAR.COM - Kampung Keramat

Film berjudul Kampung Keramat ini akan tayang pada tanggal 13 Februari 2025 di bioskop kesayangan kamu. Bercerita tentang Maya yang lumpuh karena mengalami kecelakaan yang mengenaskan.

Kecelakaan tersebut membuat Maya lumpuh dan Ia harus menjalani berbagai pengobatan. Beberapa pengobatan yang Ia lakukan gagal dan tidak membuahkan hasil, sampai semua keluarga dari Maya khawatir dengan keadaannya.

Sampai pada suatu titik, keluarganya membawa keseorang dukun. Dukun tersebut berada di Kampung Bekandang yang di kenal sebagai desa mati yang angker dan mengerikan.

Upaya tersebut ternyata malah membuat keluarga Maya di hantui oleh teror mengerikan yang mengancam nyawa mereka. Bagaimana kelanjutan kisah Maya bersama dengan keluarganya? Kamu bisa nonton di bioskop kesayangan kamu mulai 13 Februari 2025.

Sekian artikel yang membahas tentang film horor Indonesia terbaru tayang februari 2025. Siapkan mental kamu sebelum nonton film yang super menegangkan di atas. Jangan sendirian, kamu wajib nonton bersama dengan sahabat atau pasangan kamu.

Posting Komentar